Monday, August 18, 2014

Daftar Mobil “City Car” Keren Paling Irit Indonesia Terbaru 2014


Daftar Mobil “City Car” Keren Paling Irit Indonesia Terbaru 2014


Gambarmobil-id.blogspot.com - City Car mobil mungil nan praktis. Arti dari “City Car” sendiri bagi kebanyakan orang adalah kendaran yang praktis, nyaman dan tentunya aman dikendarai, terutama dijalanan dalam kota, bahkan kadang untuk keluar kota.

Perkembangan teknologi di dunia otomotif belakangan ini terbilang cukup pesat. Bermacam sistem dan fitur canggih mulai ditanamkan dalam tubuh mobil-mobil terbaru yang siap menghajar pasar dunia.

Salah satu segmen tunggangan paling digemari sekaligus paling banyak model dan pembaruannya adalah city car. Selain karena tubuhnya yang mungil sekaligus lincah kala melintasi jalanan padat perkotaan, mobil-mobil berjenis city car terkenal dengan bentuk mereka yang stylish dan asyik kalau diajak 'mejeng'.

Di samping kehandalan serta kelincahan dalam bermanuver di jalan raya, ada satu hal lain yang menjadikan city car digemari banyak konsumen, yakni di segi konsumsi bahan bakarnya yang terbilang irit.

Simak 8 city car dengan catatan konsumsi bahan bakar paling irit berikut ini seperti dilansir dari Otosia.com.

1. Chevrolet Spark 
 Chevrolet Spark
Masuk dalam jajaran city car hatchback irit berikutnya adalah mobil mungil jebolan Amerika, yakni Chevrolet Spark. Small city car yang satu ini walau tubuhnya kecil, ia tetap tampil stylish dan hadir dalam tiga varian trim, yakni LS, 1LT dan 2LT.

Tunggangan seharga US$ 12.170 atau sekitar Rp 140 jutaan ini dapur pacunya diisi oleh mesin 1.200cc dengan tenaga maksimal 84 hp dan torsi 112 Nm. Namun jangan salah, di segi konsumsi bahan bakar, dengan satu liter bahan bakar saja ia mampu menempuh jarak hingga 14,45 km/liter.

2. Suzuki Wagon R
 Suzuki Wagon R
Suzuki resmi memasukkan Wagon R ke dalam pasar Indonesia sebagai model Low Cos Green Car (LCGC) pada akhir tahun 2013 lalu. Kendaraan kompak bertubuh boxy nan istimewa ini menyajikan kenyamanan serta ruang yang lega bagi para penumpangnya.
Dapur pacu mobil ini diperkuat oleh mesin K10B yang ringan, bertenaga dan efisien. Mesin berkapasitas 998cc, DOHC, 12-katup, 3 silinder ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 68 hp dan torsi mencapai 90 Nm dengan konsumsi bahan bakar 15 km/liter.

3. Honda Brio
 Honda Brio
Jawara small city car milik Honda yang satu ini banyak dijuluki oleh para pecinta Honda sebagai Baby Jazz. Honda Brio pertama kali hadir di Indonesia sejak bulan Agustus 2012 lalu dan bergabung dalam segmen city car dengan harga di bawah 200 juta.

Dari sisi eksterior, mobil ini memiliki penampilan seksi dengan konsep Double Triangle di sisi depan dan belakang. Bagian depan dengan grille chrome berbentuk heksagonal yang dipadu dengan sporty bonnet khas Honda membuatnya terlihat makin sporty.

Performa Honda Brio yang unggul dibandingkan city car lainnya didapat dari mesin mesin SOHC i-VTEC berkapasitas 1.2 liter bertenaga maksimal hingga 88 hp dan torsi 109 Nm.

Sementara dari segi pemakaian bahan bakar ia juga terbilang irit bro. Dikutip dari carmag (30/04), efisiensi konsumsi bahan bakar Honda Brio versi manual sekitar 5.6 liter/100 km alias 17 km/liter.

4. Ford Fiesta 
 Ford Fiesta
Sudah bukan rahasia lagi kalau yang namanya Ford Fiesta itu merupakan satu dari beberapa city car paling 'ajib' sekaligus populer yang pernah dibuat oleh Ford.
Tak heran kalau ia banyak menggondol beragam penghargaan, beberapa di antaranya adalah sebagai 'Britain's 2014 Best Small Car' dan 'Best Hot Hatch' versi majalah What Car? asal Inggris.

Tunggangan cantik asal Amerika ini selain mengandalkan desain tubuhnya yang menawan, rupanya juga dibekali dengan segala teknologi tercanggih milik Ford, terutama di bidang permesinan.

Ford Fiesta kini telah mengusung mesin EcoBoost 1.0 liter yang merupakan mesin hasil terobosan besar Ford. Berhasil memboyong gelar mesin terbaik dunia 2 tahun berturut-turut, Ford EcoBoost 1.0L yang ditanamkan dalam Fiesta ini menandingi mesin tradisional berkapasitas 1.6 liter dengan output tenaga mencapai 120 hp.

Sementara dalam hal konsumsi bahan bakar, menurut laporan greencarreports (30/04) berbekal mesin hebat itu Ford Fiesta dapat berjalan hingga jarak 17 km hanya dengan satu liter bahan bakar saja.

5. Mitsubishi Mirage 
Mitsubishi Mirage
Berikutnya ada mobil mungil asal Jepang lainnya yang sempat dianugerahi gelar 'Best City Car' di ajang Indonesian Car of The Year 2013 versi MobilMotor (ICOTY 2013), Mitsubishi Mirage.

Tunggangan 'imut' yang dipatok dengan harga mulai dari Rp 145 jutaan di tanah air ini memiliki banyak penggemar setia karena kelengkapan fitur keamanan serta kenyamanannya yang 'ciamik'.

Di samping itu, mesin DOHC tiga silinder berkapasitas 1.2 liter yang menggelontorkan tenaga 77 hp miliknya terhitung sangat irit di segi konsumsi bahan bakar, yakni 18,2 km/liter.

6. Datsun Go
 
Bicara tentang segmen city car tentu takkan lengkap tanpa menyertakan mobil murah yang lahir di India ini. Eksistensi Datsun Go sebagai mobil murah secara nyata telah ditunggu oleh banyak pihak, dan ia kabarnya akan mendarat di Indonesia antara bulan Juli-Agustus nanti.
Hatchback 5-seater paling hot di India saat ini tersebut memiliki dimensi panjang 3.785mm, lebar 1.635mm, tinggi 1.485mm dan wheelbase sepanjang 2.450mm.

Dapur pacu Datsun Go diisi oleh mesin 1.200cc dengan tiga silinder bertransmisi manual 5-percepatan, tenaga yang bisa dihasilkan Go bisa mencapai 67 hp dengan torsi puncak 106 Nm dengan konsumsi bahan bakar 20.63 km/liter.

7. Toyota Agya
 
Satu lagi small city car terbaru di tanah air yang namanya tengah membumbung tinggi belakangan ini adalah Toyota Agya. Masuk dalam segmen LCGC sejak peluncurannya di IIMS 2013 lalu, mobil bertampang menawan tersebut ternyata juga memiliki segudang keistimewaan bro.

Mulai dari segi keamanan standar miliknya ditambah dengan fitur hiburan yang memuaskan serta bagian kabin yang lega dan nyaman dijamin memanjakan si empunya mobil selama perjalanan.

Masalah performa, ia tak ketinggalan dengan city car lainnya. Toyota Agya ini mengusung mesin tiga silinder 1.0 liter dengan ledakan tenaga 65 hp dan torsi 87 Nm. Toyota mengklaim kalau berbekal satu liter bahan bakar saja, Agya dapat menempuh jarak sejauh 21 km.

8. Toyota Aygo 
 
Toyota secara resmi meluncurkan mobil hathcback cantik Toyota Aygo 2015 terbaru di Geneva Motor Show 2014 beberapa waktu lalu. Lahir dari paduan DNA Citroen C1 dan Peugeot 108, generasi termuda Toyota Aygo dengan penampilannya yang baru akan menjadi tunggangan yang asyik kalau dikendarai berkeliling kota.

City car hatchback terbaru jebolan Toyota ini memiliki ciri khas yang kini telah diadaptasikan ke tubuh model paling anyar Yaris, yakni X-Style grille unik yang didampingi headlamp bernuansa sinis.

Performanya disokong oleh mesin varian mesin, yakni tiga silinder berkapasitas 1.0 liter dan 1.2 liter yang masing-masing mampu menyemburkan tenaga hingga 68 hp dan 82 hp.

Kedua varian mesin tersebut rupanya juga memiliki efisiensi bahan bakar yang super irit bro, yakni 26 km/liter dan 23 km/liter.

Sekian update informasi kali ini seputar Daftar Top City Car Tebaik dan Irit Bahan Bakar. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi buat anda yang sedang ingin membeli mobil baru. Salam.

No comments:

Post a Comment